Jumat, 23 Februari 2018

Aliran Rasa game level 8

Aliran Rasa
Game level 8
"Cerdas Finansial"

Pada game level 8 kali ini tentang cerdas finansial. Saya amat sangat tertarik dan tertantang. Game kali ini mengingatkan saya tentang pentingnya "cerdas dalam hal finansial" tapi dalam hal ini finansial tidak hanya dari segi materi yaitu uang. Tapi bagaimana memaknai bahwa uang itu adalah sebuah rezeqi. Yang notabene rezeqi berasal dari Allah.

Saat belajar dan mengerjakan prakteknya. Saya menancapkan patok yang dimana game kali ini saya harus bisa merubah seluruh anggota keluarga kami. Menghargai rezeqi yang di dapat,membedakan antar kebutuhan & keinginan,makin mengimani bahwa rezeqi itu pasti sudah ada takarannya di setiap insan dan kemuliaan yang harus di cari. Saya pribadi baru mendapatkan jawaban setelah mempelajari banyak materi, mengikuti banyak bahasan tentang kecerdasan finansial  tapi baru saat mengerjakan game kali ini saya memahami ternyata saya tidak melakukan apapun agar menjadi seorang yang cerdas finansial. Saya mengajarkan anak cerdas finansial tapi saya sendiri malah belum memberikan contoh yang baik.

Yang selama ini menabung tanpa tujuan, prioritas yang belum tepat, mengajarkan anak yang sederhana tp malah menjadi seseorang yang boros dan tidak menghargai usaha dalam pencarian rezeqi.
Semoga ke depan keluarga kami makin "cerdas dalam segi finansial" baik secara materi ataupun non materi.karena Rezeqi itu Pasti Kemuliaan yang harus di cari.

#aliranrasa
#gamelevel8
#kuliahbunsayIIP
#RezeqiItuPastiKemuliaanYangharusdicari
#CerdasFinansial

Jumat, 16 Februari 2018

Tantangan 10 hari game level 8 day 13

Cerdas Finansial
"Uang jangan di buang-buang"


Siang tadi adek agak ngambek. Melihat celengan di ambil lah. Di buka dan di buat mainan adek. Tadinya di buat mainan beli2an. Tapi malah uangnya jadi kececer di mana-mana. Ayah pun meminta mas membereskan uang koin itu dan memasukkannya lagi ke dalam celengan.
"Uang itu jangan di buang-buang, uang itu rezeqi dari Allah, jadi harus di jaga" kaya Ayah.

Melihat adek masih mencecer2 uang mas pun menasehati dgn kata-kata seperti yg ayah ucapkan. Tak lama adek udah main dengan uang tersebut. Saat mas hendak mengambil tutup celengan lihatlah mas koin banyak ada di lemari. Mas meminta ijin mama untuk menyimpannya di celengan.
"Ma ini mas masukin ke celengan kita yah, kan kata ayah uang jangan di buang-buang" kata mas.
"Iya boleh mas" jawab mama.

Dari kejadian tadi pagi mas belajar cara menghargai rezeqi (uang) dengan tidak membuang/membuat mainan. Fitrah belajar mas terus berkembang. Saat adek salah mas mencoba menasehati seperti ayah menasehati mas.

#Day13
#Tanyangan10hari
#gamelevel8
#KuliahbunsayIIP
#RezeqiitupastiKemuliaanyangHarusdicari
#ceedasfinansial

Kamis, 15 Februari 2018

Tantangan 10 hari game level 8 day 11

Cerdas Finansial
"Naik odong-odong"



Sebelumnya mama pernah mengajak adek untuk menabung yang nanti uangnya di pakai untuk naik odong-odong. Adek sangat senang dengan ide itu. Mama kemudian mengeluarkan celengan (tabungan) yang dulu pernah kita gunakan untuk menyimpan/mengumpulkan uang koin sisa jajan/belanja.

Dan kali ini saat adek minta naik odong-odong menengok celengan ternyata masih ada uangnya hihihi asyik. Pas kebetulan hari Rabu di dekat tempat tinggal kami selalu ada pasar malam. Jadi yang tadinya naik odong-odong rencana hari Minggu berubah jadi hari Rabu. Tapi berbeda seperti biasanya karena sedang melatih kecerdasan finansial kepada adek yang biasanya suka nambah naik odong-odong 2x puteran. "Adek naiknya 1x saja yah, nanti uangnya di tabung lagi buat besok hari Rabu lagi" ajak mama. Alhamdulillah adek mau di ajak begitu.

Alhamdulillah adek mau di minta hanya 1x dan mau di ajak menabung. Adek belajar menahan keinginannya berlebih saat naik odong-odong.

#day11
#Tantangan10hari
#gamelevel8
#KuliahbunsayIIP
#RezeqiItuPastiKemuliaanYangHarusdiCari
#CerdasFinansial

Selasa, 13 Februari 2018

Tantangan 10 hari game level 8 day 10

Cerdas Finansial
"Belajar menabung"

Seperti biasa adek setiap antar mas suka jajan di kantin sekolah mas. Tapi beberapa hari ke belakang makanan yang biasa di beli adek tidak ada. Dan tadi saat ke kantin Makanannya ada. Beli lah adek, dan adek meminta 2. Mama sudah meminta hanya memilih satu, tapi adek tetep minta satu lagi.

Adek  berkilah " kan kemaren tidak beli jajan ini". Mama mengganti kata ajakan mama. "Adek kita beli 1 aja yah, nanti sisanya kita masukkan ke tabungan, nanti kita buat tabungan kaya mas" ajak mama.
"Tabungan?" Kata adek bingung
"Iya uang nya di masukin ke toples, plung gitu" jawab mama sambil memeragakan masukin uang ke tabungan.

"Hore. Uang aku banyak, naik odong-odong ya ma?" Pinta adek
"Iya nanti buat naik odong-odong hari Minggu" jawab mama.

Dari kejadian saat di kantin itu membuat
Adek setuju dengan ajakan mama untuk menabung,Adek mulai mengikuti jejak mas mungkin melihat uang masnya, adek belajar menabung dengan tujuan naik odong-odong . Fitrah belajar adek tumbuh karena melihat kebiasaan masnya masukin uang. Adek banyak belajar dari melihat hal-hal di sekelilingnya.

#Day10
#Tantangan10hari
#Level8
#KuliahBunsayIIP
#RezeqiItuPastiKemuliaanYangHarusdiCari
#CerdasFinansial

Senin, 12 Februari 2018

Tantangan 10 hari game level 8 day 9

Cerdas Finansial
"Tetap satu"






Hari itu Adek ingin membeli jajan di mini market. Saat membeli adek langsung menuju ke rak berisi susu. 

Dan seperti biasa mama mengingatkan adek untuk hanya membeli satu. Tapi adek bingung karena ingin memilih makanan yang mana karena hanya di perbolehkan 1. Tapi tidak dengan ayah, ternyata ayah mengijinkan lebih dari 1. 

Tapi Alhamdulillah adek sudah terbiasa dan mengerti apa yang harus di lakukan. Cukup 1 saja. Selain melatih kecerdasan dlm finansial jg mengajarkan mensyukuri rezeqi dari Allah dengan cara makan yang ada. Karena jika suka membeli lebih dr 1 suka terbuang, jadi lebih baik beli 1 tapi di makan.

Akhirnya ayah pun mendukung keputusan adek yang hanya memilih 1 barang yaitu susu.

#Day9
#Tantangan10hari
#Level6
#KuliahbunsayIIP
#RezeqiItuPastiKemuliaanYangHarusDiCari
#CerdasFinansial

Minggu, 11 Februari 2018

Tantangan 10 hari game level 8 day 8

Cerdas Finansial
"Kebutuhan atau keinginan"




Seorang teman menceritakan kalo hari Minggu suka ada pasar pagi. Berhubung mas juga udah pengen minta besok Minggu pagi jalan-jalan. Maka sekeluarga bersama berkeliling dekat sekolah mas.

Setelah lelah berkeliling mampirlah ke mini market untuk membeli minum karena lupa membeli minum. Saat ayah & mama sedang menemani adek memilih jajan. Datanglah mas dari belakang. Mas datang dengan membawa jajan yg cukup banyak. Ada 2 buah susu, 4 cemilan. 

"Ma ,mas beli ini semua yah?" Tanya mas
"Mas ambil banyak2 memang mau di makan sekarang semua?" Tanya mama balik
"Enggak sih, ini susunya 2 di minum sekarang 1 buat sekolah besok 1, jajannya hari ini dan buat sekolah besok" mas menjelaskan.
"Ooh gitu, boleh tapi itu berarti mas besok tidak dapat uang saku ya?" Mama mengingatkan.
"Kok gitu ma? Ga mau, besok tetap kasih uang jajan" rengek mas.
"Kan mama suka ngasih tau mas, kalo mau jajan pilih salah satu. Jajan di sekolah atau jajan di mini market, betul kan?" Tanya mama.
"Iya tapi kan ini jajan hari Minggu" kata mas.
"Iya sama aja hari Minggu atau hari yang lain jajan mas ya segitu. 5000 rupiah, ini kalo di uangkan lebih dari 5000, katanya mau beli Lego? Milih mana? " Tanya mama.
"Yaudah deh Q balikin, biar bisa dapat uang biar bisa di masukin tas (tabungan)" kata mas.
"Iya kan mas cm mau beli susu buat di minum karena haus tidak dengan jajan" jawab mama

Dan mas kemudian mengembalikan beberapa jajan, tapi untuk susu mas tetap ambil dan mama memberikan kelonggaran itu untuk bekal dengan syarat berarti besok uang jajan di potong (jangan ditanya mimik wajahnya😄).

Mama hari ini melatih pendirian mas untuk memilih mana yang di butuhkan dan mana yang diinginkan. Dan mas mulai memahami kalo itu hanya keinginan sesaat karena melihat banyak makanan dan mumpung ada ayah (padahal yang bayar mamanya😂). 

#Day8
#Tantangan10hari
#Level8
#KuliahBunsayIIP
#RezeqiItuPastiKemuliaanYangHarusdiCari
#CerdasFinansial

Sabtu, 10 Februari 2018

Tantangan 10 hari game level 8 day 7

Cerdas Finansial
"Merencanakan Sesuatu"


Game level 8 ini sebenarnya sentilan juga buat emak. Setelah di share materi, cemilan Rabu, emak jadi mulai berkomitmen lagi mencatat semua pengeluaran (semoga bisa Istiqomah😂). Emak bela2in install applikasi keuangan biar tinggal ngetik ga lupa secara kalo hape kan sering ke pegang (tapi suka lupa juga sih) & bisa di stell pengingat (belum pernah bunyi kalo telat😥). ingat prinsip ibu profesional "For things to change , I must change first"

Saat nemenin nyemil sore ayah, ayah mengingatkan emak lagi buat prepare acara buat halal bi halal hari raya idul Fitri besok (masih jauh banget yak😄). Iya sengaja di rencakan jauh-jauh hari. Biar kalo ada yang mau di rubah ga mendadak. Acaranya 7th 1x giliran muter soalnya.

Pas lagi ngobrol mas denger tuh,ikut nimbrung.

"Mama & ayah ngomongin apa sih? Acara apa? Mau ke rumah Mbah?" Tanya mas
" Merencanakan sesuatu" jawab Ayah.
"Apa itu yah?" Tanya lagi mas
"Iya di Mbah besok ada acara, lagi merencanakan apa yang harus di beli" jawab emak.
"Ooh iya Q juga lagi merencanakan sesuatu" kata mas
"Apa itu?" Tanya ayah
"Mau beli Lego" jawab mas
"Uangnya mana?" Tanya Ayah
"Kan mas udah nabung ya ma yah?" Tanya mas kepada mama.
"Iya,jangan banyak jajan kalo mau tabungannya cepet penuh" ucap mama
"Iya" jawab mas.

Bagi mas menabunguntuk membeli Lego itu juga merupakan sebuah perencanaan masa depan.

#Day7
#Tantangan10hari
#GameLevel8
#KuliahbunsayIIP
#RezeqiItuPastiKemuliaanHarusDiCari
#CerdasFinansial



Jumat, 09 Februari 2018

Tantangan 10 hari game level 8 day 6

Cerdas Finansial
"Berbagi itu Baik"

Pagi ini saat hendak mengantar ke sekolah. Kita mampir ke tukang nasi uduk untuk mengambil pesenan. Iya ini hari Jum'at, saatnya berbagi. Kegiatan seperti ini udah sering kami lakukan cuma dulu di lakukan saat sudah mengantar mas ke sekolah, jadi mas secara real belum pernah ikutan, tapi untuk adek & ayah mereka sudah tau.

Saat mengambil ke ibu pedagang, mas menggerutu karena berhenti di tengah perjalanan, itu mas kurang suka. Mas yang penasaran kenapa mama beli nasi uduk banyak sekali sedangkan kami semua sudah sarapan.

"Buat apa ma? Kan mas sudah sarapan!" Ujar mas.
"Nanti mas juga tau untuk apa mas!" Jawab mama.

Tak lama saat di dpn gerbang kompleks mama berhenti lagi. Mama mengambil beberapa bungkus untuk di berikan kepada bpk penjaga komplek, dan mama meminta tolong mas.

"Mas tolong kasih ke bpknya yang ada di dalam itu" pinta mama
"Iya ma" jawab mas

Setelah di berikan kita bergerak lagi berangkat ke sekolah. Tapi mas masih penasaran dengan yang di lakukan.

"Ma buat apa sih mama ngasih-ngasih kaya gitu? Banyak sekali belinya, ntar uangnya habis lho" tanya mas
"Mas, kalo kita memberi kepada orang lain itu ga perlu harus ada acara apa, berapa, dan kapan pun kita harus berbagi." Jawab mama

"Iya tau mama, tapi itukan banyak sayang sekali" kata mas
"Ayo kita lihat lagi" jawab mama.

Saat di pertigaan seperti biasa ada bapak-bapak yang menyeberangkan jalan (baca:mas ogah).Mama pun memberikan beberapa bungkus.

"Terimakasih bu" kata mas ogah.
"Sama-sama" jawab mas

Dan ternyata mas memperhatikan mas ogahnya. Sampai belokan selanjutnya mas mama minta yang berikan lagi.
"Mas nanti bapak itu mas yang kasih ya" pinta mama
"Iya ma" jawab mas

Saat memberikan ini kami ga bisa berhenti dan mas ga bisa turun dari motor, hanya bisa memanggil dan langsung memberikan karena takut bikin macet.

"Ma, tadi yang mama kasih bilang makasih loh ma" cerita mas
"Iya mas, sudah di jawab mas sama-sama?" Tanya mama
"Sudah ma, dan mereka semua tersenyum loh ma padahal bapaknya biasanya teriak cepat-cepat" ujar mas
"Iya itu yang mama maksud kan mas, kita di beri Allah rezeqi yang banyak sekali nasi itu/uang buat beli nasi itu cuma sebagian yang Allah beri" jelas mama
"Masih banyak orang yang senang kita bantu, dan mas juga senang kan melihat mereka tersenyum?" Tanya mama
"Iya senang sekali" jawab mas
"Uang kita ga habis ma,di bagi-bagikan" tanya mas.
"Ga akan pernah habis malah nanti bakal di tambahin sama Allah, karena Allah itu Maha Kaya, tempat meminta, jadi Kalo berbuat baik Allah bakal kasih terus" jelas mama
"Kalo gitu besok kita lagi ya ma, biar Allah selalu kasih kita rezeqi yang banyak, aku senang lihat orang-orang senang" pinta mas
"insya Allah" jawab mama

Disini mas mulai memahami hubungan antara memberi dan menerima kepada sesama. Dimana rezeqi yang di dapat itu tidak akan pernah habis jika untuk memberi. Saat melihat orang lain bahagia mas juga merasa senang, disini fitrah belajar mas berkembang. Dimana mas dengan sendirinya belajar membuat bahagia diri sendiri dgn membahagiakan orang lain. Dan fitrah keimanan mas juga tumbuh dengan mengenal berbagi terhadap sesama sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah. Dan mengetahui kalau Allah itu Maha Kaya & tempatnya meminta.

#day6
#Tantangan10hari
#Level8
#KuliahBunsayIIP
#RezeqiItuPastiKemuliaanHarusdiCari
#CerdasFinansial



Rabu, 07 Februari 2018

Tantangan 10 hari game level 8 day 5

Cerdas Finansial
"Memilih antara keinginan & kebutuhan"


Cemilan Rabu #3 Materi 8: Cerdas Finansial


Saat sore mas & adek ikut mama ke mini market. Saat ke mini market tak lupa selalu sounding adek boleh jajan tapi hanya 1 ya. Adek pun mengiyakan. Tp kali ini tidak dengan mas, karena uang jajan mas sudah habis jadi tidak ikut jajan. Adek jajan karena memang sehari adek tidak jajan. 

Selesai belanja seperti biasa kasir selalu menawarkan promo 5000/10.000. Mama mulai galau karena bertekad cerdas finansial pada game kali ini tidak hanya untuk anak tapi mulai dari diri sendiri juga. Alhasil mama berhasil menolak tawaran mbak kasir😁.

Ternyata mas di belakang memerhatikan dan bertanya apa yang di tawarkan dan berapa harganya. Mama kemudian menjelaskan kalo itu harganya 5000.

Keesokan harinya sepulang sekolah mampirlah ke mini market karena ada yang mau di beli. Dan mas berniat membeli jajanan yg kemarin di tawarkan mbak kasir. Manapun menolak tapi kalo mas mau jajan dengan uang sendiri ya tidak apa itu berarti hari ini mas tidak menabung. Dan mas pun membeli ternyata mas sudah meniatkan ingin beli jajanan itu sampe rela ga jajan di sekolah.

Dari kejadian itu menunjukkan mas ternyata dapat memilih dan mengetahui konsekuensi jikalau ingin jajan dengan uang saku itu berarti mas ga bisa menabung & jajan. Fitrah belajar mas makin berkembang. Mas bisa belajar memilih pilihan, bisa menghitung kebutuhan yang di perlukan untuk jajan itu. Dan mengetahui cara mendapatkan jajan itu.

#day5
#tantangan10hari
#gamelevel8
#kuliahbunsayIIP
#RezeqiItuPastiKemuliaanHarusdiCari
#CerdasFinansial

Senin, 05 Februari 2018

Tantangan 10 hari game level 8 day 4

Cerdas Finansial
"Menghargai rezeqi"

Semenjak mas ingin membeli Lego "crew Transformer" mas semangat menabung.
Mas mengikuti saran mama, kalo mau jajan harus ada sisa buat nabung. Kalo mau jajan tdk boleh 2 pilihan (sekolah& minimarket) kalo pengen di sekolah ya ga jajan di mini market, kalo mau jajan di mini market ya ga jajan di sekolah. Dan mas pun setuju dengan ide tersebut.

Kadang mas jajan sisanya di tabung, kadang juga mas ga jajan sama sekali jadi uangnya full di tabung semua.

Setelah beberapa hari menabung mama menemukan kotak tas yang buat menabung terbuka dan uangnya tinggal sisa beberapa,yang harusnya lebih dari itu. 
Mama pun mengkonfirmasi kepada mas. Uang nya kenapa tinggal segitu, apa mas buat jajan? Atau di pindah ke yang lain.

Ternyata mas bercerita , mas membuka untuk menghitung tapi mas lupa mengembalikan ke tempat semula yang tidak dapat di jangkau oleh adek. 
Jadi uang tabungan mas di ambil adek di buat mainan, di kira adek mainan uang maka, ternyata main uangnya mas.

Mama menasehati mas "mas harus bisa menjaga tabungan mas, dengan menjaga tabungan itu sebagai salah satu bentuk menghargai rezeqi. Dengan menghargai  & menjaga rezeqi yang di dapat sama dengan bersyukur kepada Allah."

"Semakin kita bersyukur kepada Allah rezeqi akan selalu di tambah mas" ucap mama.
"Iya ma, maaf masl, besok mas ga lupa lagi naruh tas nya" ucap mas.

Dari kejadian di atas mas bisa menabung dari uang jajannya serta berusaha menjaga uang tabungannya sebagi bentuk rasa syukur kepada Allah. Mas belajar memilih mana yang butuh dan mana yang tidak, mas belajar memperbaiki kesalahannya, fitrah belajar mas makin terasah.


#day4
#Tantangan10hati
#gamelevel8
#KuliahBunsayIIP
#RezeqiItuPastiKemuliaanHarusdicari
#C

Minggu, 04 Februari 2018

Tantangan 10 hari game level 8 day 3

Cerdas finansial
"Menabung uang jajan"

Dari kemarin mas ribut aja tentang kapan beli Lego baru, Lego "crew Transformer" begitu mas menyebutnya.

Tapi mama & ayah ga serta merta lekas memenuhi keinginan mas itu. Kemarin memang sempat mas pengen tempat makan, dan bisa mengumpulkan uang nya, tp tetap masih di tombokin mama pas belinya. Tapi tidak kali ini, mas hari 100% menggunakan uangnya sendiri. Dan mas pun mau .


Saat sebelum mulai menabung mas pun di beri tips oleh mama.

Mama : "Mas ini uang jajan mas 5000, mas kalo pengen beli Lego itu mas sudah di kasih tau kan apa yang harus dilakukan?"
Mas : " iya ma, mas harus menabung uang jajan mas,,berarti mas ga boleh jajan dong?"

Mama : " Mas boleh jajan tp di sisakan untuk nabung"
Mas : "terus kalo pengen jajan di minimarket"?

Mama : "berarti mas kalau masih pengen nabung haru memilih salah satu. Mas jajan di sekolah atau mas jajan di mini market"
Mas : " oh begitu, baiklah ma"

Setiap pulang mas selalu menunjukkan uang sisa jajan kepada mama, dan memasukkan uang tsb ke tempat yang sudah di siapkan. 

Dari kejadian diatasi mas makin berkembang secara fitrah belajar . Mas belajar menyisihkan uang jajan, mas belajar menahan keinginan untuk jajan/beli secukupnya. 

#day3
#Tantangan10hari
#gamelevel8
#kelasbunsayIIP
#rezeqiItuPastiKemuliaanHarusdiCari
#cerdasfinansial

Jumat, 02 Februari 2018

Tantangan 10 hati day 2 game level 8

Cerdas Finansial
"Kesepakatan dengan mas"

Tantangan pada game kali ini mama ga mau menyia-nyiakan untuk mengajarkan ke mas makna rezeqi.
Seperti halnya kali ini mas kepengen banget beli Lego baru "crew Transformer". 

Mas : ma, mas beliin Lego baru dong
Udah lama ga beli Lego baru.
Mama : minta dong sama Allah.

Mas : kok minta sama Allah , gimana caranya? Kan yang punya uang ayah & mama
Mama : ooh jangan salah mas,, Allah itu Kaya, uang itu sebagian kecil dari kekayaan Allah. Kalo mas anggap itu besar , bagi Allah itu kecil

Mas : Loh 😮
Mama : iya, Kalo mas hanya meminta Lego crew itu kecil banget bagi Allah. 
Misal nih mas legonya harganya mahal satu juta ( agak di lebihin sih perandaiannya). Se kelas minta ke mamanya semua. Trus beli semua. Jadi itu butuh satu juta atau lebih.

Mas : wah harus pake uang banyak itu ma.
Mama : Nah, tapi kenapa semua anak jadi bisa di beliin? Dari mana uangnya. Dari mamanya kan? Nah mamanya dpt uang dr mana? Dari ayahnya, Ayahnya dpt uang dr mana,? usaha kerja baru dpt uang. 

Mas : nah berarti uangnya dari bos dong mah.
Mama : bos itu cuma perantara mas. Yang kasih rezeqi uang itu Allah, Allah juga kasih rezeqi sehat biar bisa berangkat kerja. 
Semua rezeqi itu dari Allah. Jadi kalau gitu kalo mau dapat uang, dapat rezeqi mintanya ke siapa?

Mas : Allah . Trus mintanya gimana?
Mama : Nah bener, mintanya dengan mas rajin sholat, habis sholat berdoa, berdoa & sholat itu cara kita minta kepada Allah. Minta terus, minta yang banyak, sholat mas yang rajin. Insya Allah nanti Allah kasih. Dan ngasihnya lewat mama&ayah.

Mas : Jadi kalau aku mau minta Lego, harus sholat & berdoa ya ma sama Allah.
Mama : betul pintar mas. Mas mau minta sekarang atau kapan??

Mas : minta sekarang lah. Aku mau sholat terus berdoa.
Mama ; bagus,, ambil air wudhu sana nak.

Dari percakapan tersebut ditraktir keimanan mas semakin berkembang, dimana mas lebih paham hubungan antara pemberi rezeqi (Allah) perantara rezeqi ( orang tua) dan penerima rezeqi ( mas).  

Semoga semakin meningkat lagi fitrah keimanan mas ke pada Allah.


#day2
#Tantangan10hari
#KuliahbunsayIIP
#gamelevel8
#RezeqiItuPastiKemulaiaanHarusDicari
#CerdasFinansial